Weton dan Ramalan Jodohmu Berdasarkan Perhitungan Jawa
Masukkan nama dan tanggal lahir kamu
Hasil Analisis Weton
Neptu
Warsa
Pasaran
Tanggal Masehi
Tanggal Hijriyah
Tanggal Jawa
Interpretasi
Rumus Perhitungan Neptu
Bagi keluarga Jawa yang masih memegang tegung tradisi leluhur, mengecek weton sebelum hari H pernikahan itu wajib dilakukan.
Perhitungan weton Jawa bisa ditanyakan kepada sesepuh keluarga atau orang desa yang paham tradisi Jawa. Tapi sekarang sudah ada tools atau alat online untuk cek weton.
Bagaimana cara menggunakannya? Yuk simak caranya;
Cara Menggunakan Tools “Cek Weton”
Kamu bisa menggunakan alat ini melalui langkah-langkah berikut;
- Di bagian input, kamu akan melihat label “Tanggal Lahir Anda”.
- Klik kolom input tersebut, lalu pilih tanggal lahirmu dari date picker.
- Setelah itu, klik tombol “Cek Sekarang”.
- Tools akan secara otomatis menghitung dan menampilkan hasil weton berdasarkan kalender Jawa.
Penjelasan
Setelah kamu klik tombol “Cek Sekarang“, tools akan menampilkan tiga informasi utama:
1. Weton Anda
Menampilkan gabungan nama hari (Minggu–Sabtu) dan pasaran Jawa (Legi, Pahing, Pon, Wage, Kliwon).
Contoh hasil: Kamis Legi, Senin Pahing, dll.
Ini adalah kombinasi unik dari kalender Jawa yang digunakan untuk ramalan dan pemilihan hari baik.
2. Total Neptu
Neptu adalah nilai numerik dari hari dan pasaran:
- Hari memiliki bobot tertentu (contoh: Minggu = 5, Sabtu = 9).
- Pasaran juga punya bobot (contoh: Legi = 5, Pahing = 9).
Nilai neptu digunakan untuk:
- Menilai kecocokan pasangan (jodoh).
- Memilih hari baik untuk pernikahan, pindah rumah, dll.
Contoh output: Total Neptu: 13
3. Gambaran Watak
Deskripsi watak seseorang berdasarkan wetonnya. Ini diambil dari sistem primbon Jawa.
Contoh hasil:
“Bijaksana, berwibawa, dan suka menolong. Anda adalah sosok panutan yang sering dimintai pendapat oleh orang di sekitar Anda.”
Deskripsi ini membantu pengguna memahami karakter diri menurut kepercayaan Jawa kuno.
4. Fitur Tambahan
Terdapat tombol “Cek Tanggal Lain” untuk mereset form dan mencoba tanggal lahir lainnya. Sangat berguna bila kamu ingin mengecek weton pasangan atau keluarga.
Dasar Perhitungan Weton Jawa
Perhitungan weton sudah jadi bagian dari tradisi Jawa sejak ratusan tahun lalu. Dalam kepercayaan masyarakat, weton bukan hanya sekadar tanggal lahir, tapi juga dianggap bisa menggambarkan sifat, rezeki, sampai kecocokan jodoh.
Oleh karena itu, banyak orang masih mencari cara menghitung weton secara manual maupun lewat aplikasi atau kalkulator online.
Weton didapat dari gabungan hari kelahiran dan pasaran Jawa. Dari sini akan muncul angka neptu yang nantinya menjadi dasar berbagai perhitungan dalam primbon Jawa.
Dalam menentukan angkanya ini, kamu perlu melibatkan orang tua supaya tidak salah perhitungannya.
Neptu Hari dan Pasaran dalam Budaya Jawa
Bagi orang Jawa, setiap hari dan pasaran memiliki nilai angka yang disebut sebagai neptu. Jumlah neptu inilah yang kemudian dipakai untuk menentukan weton seseorang.
Nilai Neptu Hari
| Hari | Angka |
|---|---|
| Minggu | 5 |
| Senin | 4 |
| Selasa | 3 |
| Rabu | 7 |
| Kamis | 8 |
| Jumat | 6 |
| Sabtu | 9 |
Nilai Neptu Pasaran
| Pasaran | Angka |
|---|---|
| Legi | 5 |
| Pahing | 9 |
| Pon | 7 |
| Wage | 4 |
| Kliwon | 8 |
Gabungan antara neptu hari dan pasaran menghasilkan total tertentu. Misalnya, jika lahir pada Senin Pahing, maka neptunya 4 + 9 = 13.
Siklus Warsa dalam Penanggalan Jawa
Selain hari dan pasaran, penanggalan Jawa juga mengenal istilah warsa. Warsa adalah nama tahun dalam siklus kalender Jawa yang berulang setiap 8 tahun.
Daftar nama warsa:
- Alip
- Ehe
- Jimawal
- Je
- Dal
- Be
- Wawu
- Jimakir
Misalnya, tahun 2025 jatuh pada warsa Ehe, dan tahun 2026 masuk ke Jimawal. Warsa ini sering dipakai dalam hitungan besar kalender Jawa bersama siklus windu dan kurup.
Makna Neptu Menurut Primbon
Setiap jumlah neptu diyakini punya makna tersendiri. Berikut beberapa tafsir populer menurut primbon Jawa:
- 7 (Pitu) → Rezeki cukup, hidup sederhana, kadang terburu-buru.
- 8 (Astha) → Tekun, teliti, penuh tanggung jawab.
- 9 (Nawa) → Berani, pantang menyerah, kadang keras kepala.
- 10 (Dasa) → Mudah bergaul, suka menolong, kurang konsisten.
- 11 (Ekadasa) → Rezeki lancar, harus menjaga kesehatan.
- 12 (Dwadasha) → Cerdas, cepat tanggap, kadang ragu-ragu.
- 13 (Trayodasa) → Kreatif, inovatif, punya visi jauh.
- 14 (Caturdasa) → Pekerja keras, berprinsip kuat.
- 15 (Pancadasa) → Berkarisma, disenangi orang, mudah mendapat jodoh.
- 16 (Sodasa) → Bijaksana, punya pengaruh besar.
- 17 (Sapta Arga) → Rezeki lancar, perlu hati-hati dalam keputusan.
- 18 (Astadasa) → Beruntung, suka menolong, perlu kendali emosi.
Weton untuk Menilai Kecocokan Pasangan
Salah satu penggunaan weton yang paling populer adalah untuk cek jodoh. Tradisi Jawa percaya bahwa kecocokan pasangan bisa dilihat dari hasil penjumlahan neptu masing-masing.
Hasil penjumlahan itu kemudian dibandingkan dengan tafsir primbon, apakah membawa keberuntungan, keharmonisan, atau justru perlu diwaspadai karena ada kemungkinan hambatan.
Hari Baik yang Dipilih dari Weton
Selain jodoh, weton juga dipakai untuk menentukan hari baik. Misalnya untuk acara penting seperti pernikahan, pindah rumah, memulai usaha, atau syukuran.
Perhitungan ini dilakukan dengan cara menjumlahkan neptu hari acara dengan weton yang bersangkutan, lalu dicocokkan dengan aturan primbon.
Coba Hitung Weton Jawa Online Kami
Kalau dulu orang harus membuka kitab primbon tebal atau mendatangi sesepuh untuk menghitung weton, sekarang lebih mudah. Sudah banyak kalkulator weton online yang bisa langsung menampilkan hasil hanya dengan memasukkan nama dan tanggal lahir.
Undangan Pilihan!

Bloomora 15
Rentang harga: Rp30.000 hingga Rp40.000

Jawa 01
Harga aslinya adalah: Rp55.000.Rp35.000Harga saat ini adalah: Rp35.000.

Undangan Idul Fitri
Rp13.000

Bloomora 10
Rp45.000



